Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Cowok Kamu Gak Pernah Curhat Tentang Masalahnya? Ini Alasannya!

 


𝗣𝗿𝗶𝗮 𝗧𝗲𝗿𝗯𝗶𝗮𝘀𝗮 𝗠𝗲𝗻𝘆𝗶𝗺𝗽𝗮𝗻 𝗦𝗲𝗴𝗮𝗹𝗮 𝗠𝗮𝘀𝗮𝗹𝗮𝗵𝗻𝘆𝗮 𝗱𝗲𝗻𝗴𝗮𝗻 𝗥𝗮𝗽𝗮𝘁.

Hai Sobat Gudang Share! Seperti yang kita ketahui wanita memang lebih jauh lebih terbuka dibandingkan dengan pria. Kebanyakan wanita lebih banyak bercerita daripada pria yang cenderung lebih tertutup.

Secara emosional, tentu saja kinerja antara otak pria dan wanita memiliki beberapa perbedaan. Seorang wanita ketika menghadapi suatu masalah umumnya berbagi ceritanya dengan pasangan dan orang-orang terdekatnya. Tetapi tidak demikian dengan pria.

Pria memang terbiasa menyimpan segala masalahnya dengan rapat dan beranggapan bahwa sebuah masalah bukan hal untuk disebarkan kepada orang lain dan akan berusaha untuk menyelesaikannya sendiri. 

Terkadang, sifat tertutup pria ini membuat wanita beranggapan mereka tidak dapat dipercaya, bukan itu saja, wanita bisa saja tersinggung karena beranggapan tidak diperlukan.

Sebenarnya pria bisa saja bercerita masalahnya kepada kekasih atau wanitanya, tapi terkadang pria mempertimbangkan masalah yang akan terjadi di kemudian hari.

Faktanya wanita adalah ahli ingat dalam segala masalah emosi. Sehingga hal sekecil apapun akan selalu diingat bahkan dalam jangka waktu yang lama.

Biasanya wanita akan membantu menyelesaikan atau menenangkan hati dan berusaha mengerti perasaan dan permasalahan pria. Namun, ketika kondisi hubungan sedang memburuk pria sering berhadapan sisi lemah mereka yang lalu akan dijadikan wanita sebagai alat untuk menyudutkan mereka.

Pria dituntut untuk selalu bertanggung jawab dan mendampingi. Jadi mereka tidak ingin orang-orang yang mereka sayang ikut susah dan sedih karena permasalah yang dimilikinya. Pria akan selalu berusaha melindungi orang yang disayanginya dari segala kesulitan dan kegundahan hati.

Untuk mengatasi masalahnya, pria lebih menyukai suatu tindakan daripada mengungkapkan perasaan. Berbeda dengan beberapa wanita yang sering larut dengan bercerita kepada orang lain tetapi ragu melakukan tindakan. Begitu juga dengan urusan percintaan, pria lebih memilih mengungkapkan rasa sayangnya melalui tindakan, wanita akan merasakannya dengan tanggung jawab dan hal-hal biasa nan terasa romantis yang ditunjukkan pria. Pria akan mencoba banyak hal untuk membahagiakan wanitanya.

Memiliki teman berbagi suka dan sedih tentu saja menyenangkan. Ia dapat sebagai penyemangat dikala sedih. Tetapi, pria tetap membutuhkan privasi. Mereka tidak suka bila ada seseorang terlalu dalam mengetahui dan ikut campur di kehidupan pribadinya.

Tak hanya wanita yang penuh dengan teka-teki, ternyata pria pun memiliki segudang rahasia yang membuat wanita bertanya-tanya.  Banyak hal lain yang disembunyikan pria selain dari kesedihannya, bisa saja dia menyembunyikan masalah keluarganya, merahasiakan ketakutannya dengan masa depan, atau jumlah tabungan yang dimilikinya.

Jadi intinya, pria hanya tidak mau menjadi ketergantungan dengan orang lain, karena pada dasarnya pria dituntut untuk "kuat" dan mampu menghadapi masalah.

Sekian.


Referensi yang berkaitan:

[1] Banget, cewek. 2014. 3 Alasan Cowok Jarang Banget Kelihatan C*rhat.

h*ttps*://*www*.google*com/cewek--banget.grid.*id/amp/06851282/3-alasan-cowok-jarang-banget-kelihatan-c*rhat, Diakses April 2021.

[2] Syafira. 2020. Kenapa Sih Pria Sembunyikan Masalahnya.

h*ttps*://*www*katakini*com/artikel/33170/kenapa-sih-pria-sembunyikan-masalahnya, Diakses April 2021.

Drajat Ari
Drajat Ari Jadilah Manusia Yang Berguna Untuk Orang Lain, Tetap Semangat, Jangan Pernah Menjatuhkan Demi Sebuah Ketenaran.

TeknoCrash Blog * TeknoCrash HD * DrajatAri Blog

Post a Comment for "Cowok Kamu Gak Pernah Curhat Tentang Masalahnya? Ini Alasannya!"